FolderVisualizer adalah perangkat lunak yang mampu mencari folder-folder terberat yang paling banyak menghabiskan ruang penyimpanan di cakram keras, kemudian menyusunnya ke dalam seratus berkas paling besar.
Setelah melakukan analisis cepat pada cakram keras, program ini akan menampilkan bagan lingkaran dan Anda bisa dengan mudah melihat folder yang paling banyak menghabiskan ruang penyimpanan di komputer Anda. Selain itu, Anda bisa melihat persentase sisa ruang yang tersisa pada cakram, bahkan persentase total ruang yang terpakai oleh folder tertentu.
Anda bisa menyaring berkas berdasarkan jenisnya dan hanya menampilkan berkas musik, video, gambar, dan lain-lain. Selain itu, aplikasi ini memungkinkan Anda menjalankan prosedur ini pada cakram keras serta unit penyimpanan portabel.
FolderVisualizer adalah alat yang sangat menarik jika cakram keras Anda kelebihan beban, serta lebih memudahkan Anda menemukan bagian-bagian yang ingin Anda singkirkan.
Komentar
Belum ada opini mengenai FolderVisualizer. Jadilah yang pertama! Komentar